Tempat hiburan keluarga asal Singapura, Cow Play Cow Moo (CPCM), terus memperluas jangkauannya dengan membuka cabang terbaru di Pluit Village Mall, Jakarta Utara. Setelah sukses mengoperasikan 13 cabang di Singapura dan membuka lokasi perdana di Indonesia di Carstensz Mall, Gading Serpong, CPCM kini menghadirkan pengalaman bermain modern di pusat ibu kota.
Menempati area seluas 4.700 meter persegi, cabang Pluit Village Mall ini menawarkan lebih dari 300 mesin permainan, mulai dari yang klasik hingga yang mengusung teknologi terkini. Tak hanya itu, pengunjung dapat menikmati sensasi nostalgia dengan sistem permainan berbasis koin, yang mengingatkan pada era permainan arkade tahun 90-an.
“CPCM Pluit Village menghadirkan pengalaman bermain yang imersif dengan sentuhan teknologi modern. Kami ingin memberikan hiburan yang bisa dinikmati semua kalangan, mulai dari pemain profesional hingga keluarga biasa,” ungkap Rudy Salim, pemegang saham utama CPCM, dalam acara grand opening.

Beberapa permainan unggulan di cabang terbaru ini termasuk Sweetland, Solar System, Fast and Furious, dan pengalaman VR seperti Sailor’s Quest VR. Tak hanya itu, CPCM juga menawarkan produk-produk eksklusif dari merek ternama seperti Disney, Marvel, dan Popmart, menjadikannya destinasi belanja sekaligus hiburan yang menarik.
Direktur Utama CPCM, Daniel Darwin, menambahkan bahwa cabang baru ini turut memperkenalkan dua permainan terkini, yaitu Super Bowling dan Golf VR, yang dirancang untuk memberikan pengalaman unik. Bahkan, CPCM berencana menggelar turnamen bowling di masa depan, menjadikan tempat ini lebih dari sekadar arena permainan.

Dengan harga mulai Rp100.000 untuk 40 token, pengunjung dapat menikmati beragam permainan dan menukarkan tiket kemenangan mereka dengan merchandise eksklusif.
Rencana ekspansi besar-besaran pun tengah digodok, dengan target membuka tujuh cabang baru di Indonesia pada 2025, termasuk di PIK 2 dan Mall of Indonesia. Langkah ambisius ini menunjukkan komitmen CPCM untuk menjadi pusat hiburan keluarga yang terdepan di Tanah Air.
