Bagi para penggemar game fighting brutal dengan cerita yang penuh konflik epik, kini saatnya kembali ke arena. Warner Bros. Games bersama NetherRealm Studios secara resmi merilis Mortal Kombat 1: Definitive Edition—versi paling lengkap dari seri terbaru Mortal Kombat yang kini tersedia untuk PlayStation 5, Xbox Series, Nintendo Switch, dan PC (via Steam dan Epic Games Store).
Edisi ini dirancang sebagai paket “all-in-one” bagi pemain baru maupun veteran yang ingin menikmati seluruh konten tanpa perlu membeli DLC terpisah. Untuk versi PS5, Xbox Series, dan PC, harga ditetapkan di $69.99, sementara versi Switch dibanderol $59.99. Bagi pemain yang sudah memiliki game dasarnya, tersedia upgrade pack seharga $59.99.
Apa Saja Isi Mortal Kombat 1: Definitive Edition?

Definitive Edition mencakup konten dasar dan seluruh ekspansi besar yang pernah dirilis:
Base Game Mortal Kombat 1
Khaos Reigns – ekspansi cerita baru yang memperluas konflik dunia Mortal Kombat
Kombat Pack 2 – menghadirkan karakter baru: Noob Saibot, Cyrax, Sektor, Ghostface, T-1000, dan Conan the Barbarian, serta Madam Bo sebagai Kameo Fighter
Edisi ini juga mencakup Kombat Pack pertama, dengan karakter tamu yang sebelumnya jadi sorotan, seperti Omni-Man (Invincible), Homelander (The Boys), Peacemaker (DC), serta karakter klasik seperti Ermac, Takeda, dan Quan Chi.
Untuk pengalaman yang lebih bervariasi dalam pertarungan, edisi ini menyertakan berbagai Kameo Fighters, seperti Tremor, Khameleon, Mavado, Ferra, dan bahkan Janet Cage. Tersedia juga kostum eksklusif, seperti skin dari film Mortal Kombat, Tournament Liu Kang, hingga Jean-Claude Van Damme sebagai Johnny Cage.
Bonus Konten Digital
Pemain juga akan mendapatkan 1250 Dragon Krystals (mata uang dalam game), akses instan ke Havik, dan Shang Tsung sebagai karakter tambahan. Tidak ketinggalan, semua skin pre-order seperti Wedding Scorpion dan Ultimate MK3 Sub-Zero ikut disertakan.
Waktu yang Tepat untuk Bergabung

Dengan semua konten lengkap dalam satu paket, Mortal Kombat 1: Definitive Edition adalah cara terbaik untuk masuk ke dunia Mortal Kombat atau kembali bertarung dengan karakter favoritmu dalam kualitas terbaik. Baik kamu ingin mengikuti ceritanya, menguasai kombo, atau sekadar ingin lihat Omni-Man berhadapan dengan Conan, sekarang adalah momen yang tepat.
