JBL Luncurkan Tour One M3 Smart Tx: Headphone Over-Ear Paling Canggih 2025

JBL kembali menunjukkan taringnya di dunia audio dengan merilis JBL Tour One M3 Smart Tx, headphone over-ear premium dengan teknologi paling lengkap dan mutakhir saat ini. Menggabungkan suara berkualitas tinggi, fitur pintar, serta konektivitas yang fleksibel, perangkat ini dirancang untuk memenuhi kebutuhan para audiophile, traveler, hingga profesional modern.

Salah satu terobosan utama dari perangkat ini adalah hadirnya JBL Smart Tx, transmitter audio nirkabel pertama milik JBL yang memungkinkan koneksi langsung ke berbagai sumber audio, seperti USB-C, jack 3.5mm, hingga sistem hiburan pesawat. Transmitter ini mampu menghilangkan latensi dan menghadirkan audio lossless, menjadikan pengalaman mendengarkan jauh lebih stabil, jernih, dan imersif—bahkan di tengah penerbangan.

Kualitas Suara Premium dan Fitur Pintar

JBL Luncurkan Tour One M3 Smart Tx: Headphone Over-Ear Paling Canggih 2025

Dengan driver Mica Dome 40mm, headphone ini mampu menghasilkan suara yang dalam dan detail. Fitur JBL Spatial 360 Sound dengan head-tracking memberikan sensasi audio 3D yang tetap stabil meski kepala bergerak, cocok untuk hiburan maupun panggilan video.

Tak ketinggalan, fitur JBL Personi-Fi 3.0 memungkinkan pengguna menyetel profil suara secara personal via aplikasi JBL Headphones, dengan dukungan EQ 12-band dan pengaturan kanal kiri-kanan secara terpisah.

Teknologi Noise Cancelling dan Panggilan Super Jernih

JBL Luncurkan Tour One M3 Smart Tx: Headphone Over-Ear Paling Canggih 2025

Dibekali True Adaptive Noise Cancelling 2.0 dan 8 mikrofon canggih, Tour One M3 mampu menyesuaikan diri terhadap kebisingan sekitar secara real-time, menghadirkan suasana mendengarkan yang tenang. Bagi kamu yang masih ingin tetap aware terhadap lingkungan, tersedia fitur Ambient Aware dan TalkThru yang bisa disesuaikan langsung lewat aplikasi.

Untuk kebutuhan komunikasi, headphone ini juga dilengkapi 4 mikrofon dengan teknologi adaptive beamforming, yang memastikan kualitas suara tetap jernih bahkan di tempat ramai. Tak hanya itu, perangkat ini telah tersertifikasi Zoom, menjadikannya ideal untuk kebutuhan kerja.

Desain Nyaman dan Tahan Lama

JBL Luncurkan Tour One M3 Smart Tx: Headphone Over-Ear Paling Canggih 2025

Tour One M3 Smart Tx hadir dengan desain ergonomis dan bantalan telinga super lembut yang mampu meredam suara secara pasif. Daya tahan baterai mencapai 70 jam, dan pengisian cepat 5 menit dapat menambah waktu mendengarkan hingga 5 jam. Sementara transmitter-nya sendiri mampu bertahan hingga 18 jam pemakaian.

Tersedia dalam warna Hitam, Mocha, dan Biru, JBL Tour One M3 Smart Tx dijual seharga Rp7.499.000 mulai 16 Juli 2025 melalui situs JBLstore.co.id dan showroom Desound Melawai, Jakarta.