Console, News, PC, Tekno & Gadget

Pre Order ROG Xbox Ally, Handheld Gaming PC Terbaik Resmi Dibuka!

Industri game global terus menghadirkan inovasi, dan tahun ini Indonesia kedatangan perangkat handheld gaming PC yang paling dinantikan: ROG Xbox Ally. Mulai 26 September hingga 15 Oktober 2025, para gamer Tanah Air bisa ikut dalam program pre order resmi untuk mendapatkan kesempatan pertama memiliki handheld gaming PC hasil kolaborasi perdana antara ROG dan Xbox.

Periode Pre Order dan Cara Pemesanan

Pre order dibuka dalam dua gelombang:

  • 26 – 30 September 2025 melalui ASUS Online Store di link ini.

  • 1 – 15 Oktober 2025 lewat partner resmi ASUS Indonesia, seperti ROG Exclusive Store, ASUS Exclusive Store, dan ASUS Official Store di berbagai e-commerce. Daftar lengkap tersedia di situs resmi ASUS.

Unit pertama akan diprioritaskan untuk pemesan pre order dan mulai dikirimkan pada 16 Oktober 2025, sebelum akhirnya dijual secara terbatas di partner resmi ASUS.

Hadiah Eksklusif untuk Gamer yang Pre Order

Pre Order ROG Xbox Ally, Handheld Gaming PC Terbaik Resmi Dibuka!

ASUS menyiapkan hadiah menarik bagi para gamer yang ikut serta:

  1. Game Like a Dragon: Pirate Yakuza in Hawaii senilai Rp650.000 di Steam untuk 100 klaim pertama.

  2. Lucky Draw berhadiah puluhan juta rupiah, termasuk:

    • 1 unit ROG Strix Monitor 27”

    • 3 unit ROG Bulwark Dock DG300

    • 5 unit ROG Slash Sling Bag 4.0

    • 30 unit ROG Xbox Ally 2-in-1 Premium Case

Pengumuman pemenang akan dilakukan pada 13 November 2025 melalui akun Instagram resmi @asusrog.id. Periode klaim hadiah berlangsung dari 16 hingga 31 Oktober 2025.

Dua Varian: ROG Xbox Ally & ROG Xbox Ally X

ROG Xbox Ally hadir dengan dua pilihan untuk memenuhi kebutuhan gamer berbeda:

  • ROG Xbox Ally: Ditenagai prosesor AMD Ryzen™ Z2 A, GPU RDNA 2, RAM 16GB LPDDR5X-6400, dan SSD 512GB. Dilengkapi baterai 60Wh, perangkat ini cocok untuk gamer yang mencari performa solid dengan harga lebih terjangkau.

  • ROG Xbox Ally X: Hadir dengan spesifikasi lebih gahar—AMD Ryzen™ AI Z2 Extreme (8-core/16-thread Zen 5), GPU RDNA 3.5 dengan 16 inti, RAM 24GB LPDDR5X-8000, SSD 1TB, dan baterai 80Wh. Tambahan NPU terintegrasi menghadirkan fitur berbasis AI seperti Automatic Super Resolution untuk kualitas visual dan frame rate lebih baik, yang akan hadir pada awal 2026.

Pengalaman Gaming Konsol di Genggaman

Pre Order ROG Xbox Ally, Handheld Gaming PC Terbaik Resmi Dibuka!

Berbasis Windows 11, ROG Xbox Ally dioptimalkan untuk alokasi daya maksimal pada game. Gamer juga mendapat pengalaman Xbox penuh berkat tombol khusus Xbox, Game Bar terbaru, serta Armoury Crate Special Edition untuk mengatur profil daya dan joystick.

Selain itu, program Handheld Compatibility dari Xbox memastikan ribuan judul game diuji agar optimal dimainkan di perangkat ini. Game dengan badge “Handheld Optimized” berarti siap dimainkan langsung, sementara “Mostly Compatible” mungkin butuh sedikit penyesuaian.

Fitur inovatif lain adalah advanced shader delivery, yang memungkinkan shader game dimuat saat proses download sehingga game bisa dimainkan lebih cepat.

Gamer juga mendapat fleksibilitas penuh: menginstal game secara lokal, melakukan cloud gaming, atau menggunakan Xbox Remote Play.

Bergabung dengan ROG Community Indonesia

Para pemilik ROG Xbox Ally juga bisa bergabung di ROG Community Indonesia, komunitas gaming besar dengan lebih dari 55.000 anggota. Selain menjadi wadah berbagi pengalaman, komunitas ini rutin menggelar acara seru dan memberikan akses ke program ROG Elite Rewards di rog.asus.com/id/elite.

Dengan spesifikasi mumpuni, fitur berbasis AI, serta dukungan Xbox yang menyeluruh, ROG Xbox Ally menghadirkan pengalaman gaming PC kelas dunia dalam genggaman. Ditambah hadiah eksklusif untuk pre order, perangkat ini menjadi incaran utama gamer Indonesia yang ingin merasakan era baru handheld gaming.