Game Online, News, PC

Point Blank Bersama Troopers Rayakan 15th Anniversary di Event Community Gathering

Tidak terasa bahwa game first-person shooter Point Blank Indonesia telah menginjak usia 15 tahun, sejak rilis pertama kali di tahun 2009. Tentunya, seiring berjalan waktu, Point Blank terus berkembang dan menyediakan berbagai event menarik yang dapat dinikmati Troopers, baik event online maupun offline. ”15th Anniversary Community Gathering” menjadi salah satu contoh kegiatan seru yang dihadiri oleh Troopers dari berbagai wilayah. Dilaksanakan pada 29 Juni 2024 di Tokyo GamingSpace Sunter, kegiatan apa saja yang tersedia di ”15th Anniversary Community Gathering”?

Event Community Gathering yang diselenggarakan oleh PT. Zepetto Interactive Indonesia ini dirancang untuk merayakan hari jadi ke-15 dari game Point Blank, di mana Troopers bisa mengikuti Coaching Clinic dari caster dan pro player ternama. Coaching Clinic ini bertujuan untuk mengedukasi Troopers yang memiliki antusias tinggi untuk menjadi caster atau pro player di skena esports Point Blank. Coaching Clinic tersebut dibawakan oleh caster kondang yaitu Vamos, Rymot, Rere Bredel, dan juga pro player Iqbal “mndhunter” Equanimity dan Maria Leona. Pada kesempatan ini, Troopers mendapatkan banyak wawasan seperti cara caster menganalisis game hingga ilmu profesionalisme saat menjadi pro player.

Keseruan lainnya juga didapatkan oleh Troopers melalui event kuis berhadiah hingga fun match, pertandingan seru sesama Troopers dengan hadiah berbagai hadiah luar biasa seperti monitor dan equipment gaming. Event ini tentunya membangun suasana kompetitif yang menyenangkan dan juga mempererat kerjasama antar Troopers. Puncak acara ditandai dengan pemotongan kue ulang tahun sebagai simbol kebersamaan dan perjalanan panjang Point Blank di Indonesia. Selamat ulang tahun ke 15 tahun, Point Blank!

Nantikan informasi terkait event dan update terbaru Point Blank setiap minggunya! Yuk, kunjungi situs pointblank.id dan juga sosial media resmi Point Blank Zepetto Indonesia di FacebookInstagramTikTok, dan juga YouTube untuk melihat update terbaru kami!