AirAsia baru saja meluncurkan pesawat bertema Sonic the Hedgehog yang super keren! Penerbangan dari Kuala Lumpur ke Bangkok ini langsung mencuri perhatian karena membawa dunia game ke udara. Pesawat dengan livery Sonic ini adalah bagian dari kolaborasi seru antara AirAsia dan karakter game ikonik tersebut.
Begitu penumpang naik ke pesawat, mereka disambut dengan kabin yang sudah disulap menjadi dunia Sonic. Dekorasi pesawat ini penuh dengan warna biru khas Sonic, dari pintu masuk hingga seluruh kabin. Pengalaman unik ini bikin penumpang serasa benar-benar berada di dunia Sonic.
Bukan cuma dekorasi, makanan di pesawat juga nggak kalah seru! AirAsia menyajikan menu spesial bernama Sonic’s Golden Ring Cakes, camilan mangga dan lemon yang segar, dipadukan dengan minuman Fizzy Iced Yuzu. Kombinasi ini jadi favorit penumpang, apalagi dengan sentuhan tema Sonic yang kental.
Di gerbang keberangkatan, ada instalasi foto bertema Sonic yang jadi spot wajib untuk berfoto. Selain itu, penumpang juga dapat suvenir eksklusif Sonic sebagai kenang-kenangan dari penerbangan spesial ini.
Izal Azlee, Head of IP Development di AirAsia brand co., mengungkapkan kegembiraannya, “Kita sangat senang bisa bawa Sonic dan teman-temannya ke langit. Ini pengalaman yang unik, di mana penumpang bisa terbang bareng karakter favorit mereka.”
Pesawat bertema Sonic ini merupakan bagian dari kampanye AirAsia bertajuk ‘The Color of Connection’, yang memadukan keseruan game dan petualangan di udara. AirAsia berjanji bakal terus mengeksplorasi ide-ide kreatif untuk memberikan pengalaman berbeda bagi penumpangnya.
Kalau kamu pengen terbang bareng Sonic, langsung aja cek dan pesan tiketnya di AirAsia MOVE!