Langkah Mudah Berlangganan PlayStation Plus Essential, Extra, dan Deluxe di Indonesia

Sebelumnya layanan akses PS Plus hanya menawarkan 2-3 game gratis tiap bulannya, tetapi pada pertengahan bulan Juni 2022 kemarin, PS Plus kini memiliki 2 varian tertingginya. Varian PS Plus biasa dikenal dengan paket Essential, sementara lebih dari itu adalah paket Extra, yang kemudian disusul dengan yang paling tinggi serta paling mahal, yaitu paket PS Plus Deluxe.

Tentunya untuk paket Extra, yang berlangganan akan mendapatkan banyak sekali game gratis, sementara untuk Deluxe ada kelebihan dari Extra, yaitu bisa mengakses game-game remaster khusus serta game-game dari console PS1 ataupun PSP, hingga bisa mencoba trial game baru. Tentunya sangat menguntungkan berlangganan PS Plus, tetapi tentu itu ada harga dan juga cara yang perlu kalian ketahui.

Cara Mudah Untuk Berlangganan Playstation Plus Essential, Extra, dan Juga Deluxe

Untuk berlangganan PS Plus, tentunya kalian harus memiliki console PS4 dan juga PS5, sementara PS3 atau PS2 bahkan PS1 sayangnya tidak bisa yah. Selain itu, kalian yang ingin berlangganan PS Plus tipe apapun, pastinya harus mendaftarkan diri kalian pada Playstation Network, itu karena PS Network bisa dibilang sebagai akun Playstation kalian. Nah cara buatnya, coba kalian simak di bawah ini:

  1. Kalian bisa membuat akun PS Network melalui beberapa perangkat, seperti di console, smartphone, atau bahkan bisa juga di PC atau Laptop.
  2. Tentunya kalian perlu memasuki situs PlayStation.network atau bisa juga pada aplikasinya.
  3. Pada halaman awal, kalian pilih “New User” untuk membuat akun PS Network.
  4. Kemudian kalian klik pada bagian “Create a User”.
  5. Setelah itu kalian klik “Accept” lalu “Next”.
  6. Lanjut dengan klik opsi “New to PlayStation Network? Create an Account”.
  7. Setelah itu, isilah form yang ditampilkan dengan lengkap.
  8. Lalu kalian klik “Next”.
  9. Lalu lanjut dengan pilih opsi “Confirm”.
  10. Setelah itu kalian pilih “Accept”.
  11. Lanjut kalian pilih “Verify Now” di e-mail yang hendak kalian daftarkan.
  12. Setelah itu kalian pilih “Already Verified” pada konsol game.

Nah jika sudah memiliki akun PS Network, maka berikutnya kalian bisa membeli langganan PS Plus pada tipe level apapun. Cara membeli atau berlangganan PS Plus Essential, Extra, dan Deluxe bisa kalian ketahui di berikut ini:

  1. Membeli PS Plus tipe apapun, tentunya bisa dilakukan mudah di console kalian. Tetapi bisa juga kalian beli di smartphone atau komputer, yang dimana kalian hanya perlu login akun PS Network kalian.
  2. Nah kemudian pastikan kalian mempunyai dana di PS Store Wallet kalian. Jika tidak ada dana atau kurang, maka kalian bisa topup di banyak aplikasi, ataupun bisa membeli voucher dananya di toko game kesayangan kalian.
  3. Setelah dana cukup, maka masuk pada ikon PS Plus berbentuk Plus berwarna kuning.
  4. Nah pada halaman tersebut, kalian bisa pilih berlangganan, bisa memilih Essential, Extra, ataupun bisa juga Deluxe.
  5. Pilih pembayaran menggunakan dana dari PS Store wallet kalian, tetapi kalian juga bisa membayarnya menggunakan kartu kredit.
  6. Selesai dan selamat kalian bisa mengakses fitur online pada beberapa game, plus juga dapat game-game gratis dari beberapa tipe PS Plus.

Sebagai tambahan dan perlu kalian catat, keanggotaan akan diperpanjang secara otomatis, sehingga dengan begitu perlu sekali kalian yang tidak ingin berkurang dananya secara tiba-tiba karena PS Plus, untuk melakukan pembatalan sebelum diperpanjang otomatis.

Jadi itulah cara mudah kalian berlangganan PS Plus tipe apapun, semoga bermanfaat dan bisa kalian coba. Tentunya kami juga memiliki artikel lain yang juga tidak kalah bermanfaat untuk kalian. Seperti membahas tentang teknologi, game, dan lain sebagainya yang tentunya sayang untuk dilewatkan di Jagogame.id