MSI Mengumumkan MSI Creator Awards 2023 bagi para Kreator untuk Bertanding di Panggung Global dan Memenangkan Total Hadiah $70,000

MSI, merek PC terkemuka di dunia, baru saja mengumumkan MSI Creator Awards 2023. Kompetisi global ini dirancang untuk menampilkan karya seni yang luar biasa dari para kreator berbakat di seluruh dunia dan mendukung mereka dalam mencapai impian mereka dengan menyediakan teknologi terbaru di laptop MSI. Pemenang kompetisi akan mendapatkan penayangan internasional di Adobe MAX, situs resmi MSI, media sosial MSI, dan bahkan mendapatkan peluang untuk bekerja dalam proyek MSI di masa mendatang.

MSI Creator Awards 2023 mengakui kreator yang paling inovatif dan luar biasa dalam tiga kategori: Desain Grafis, Animasi 2D/3D, dan Film. Kompetisi ini menerima ribuan hasil karya yang mengesankan tahun lalu, dan lebih dari sepuluh ribu orang memberikan suaranya untuk memilih karya favorit mereka.

Nilai inti dari MSI Creator Awards tahun ini adalah “Imagination Makes Creators”. Kompetisi ini berpusat pada kegembiraan dalam hidup, mendorong para kreator untuk menyampaikan visi mereka melalui seni digital. Kompetisi ini terbuka untuk semua kreator di seluruh dunia, dan penerimaan karya dimulai dari tanggal 20 April hingga 20 Juli 2023.

Pemenang MSI Creator Awards akan menerima hadiah, termasuk hadiah uang tunai sebesar $4,000, perjalanan ke Adobe MAX 2023 (termasuk tiket pesawat, hotel, tunjangan $200 untuk perjalanan, dan tiket Adobe MAX 2023), MSI Laptop Creator/Studio Series, peluang untuk bekerja di proyek MSI pada masa mendatang, dan penayangan internasional melalui situs resmi MSI, media sosial, dan booth MSI di AdobeMAX.

MSI Creator Awards menyediakan platform bagi para kreator untuk memamerkan bakat dan merayakan prestasi mereka. Kompetisi ini menyatukan teknologi dengan estetika, dan teknologi terbaru pada Laptop MSI mendukung para kreator dengan produk yang handal dan tangguh. Pemenang MSI Creator Awards akan diumumkan pada Agustus 2023. Bergabunglah dengan MSI Creator Awards, dan bebaskan imajinasi Anda!

Berlangganan MSI RSS Feeds melalui https://www.msi.com/rss untuk mendapatkan berita dan informasi produk secara real-time.